selain OTP, terdapat pula fitur layanan tambahan guna mempermudah para penumpang yang akan terbang
Jakarta (ANTARA) - Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta berupaya melakukan pembenahan, salah satunya meningkatkan ketepatan waktu (on-time performance/OTP) untuk mencegah keterlambatan penerbangan khususnya selama libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Executive General Manager Bandara Halim Perdanakusuma Kolonel Nav Insan Nanjaya kepada ANTARA di Jakarta, Sabtu, mengatakan selain OTP, terdapat pula fitur layanan tambahan guna mempermudah para penumpang yang akan terbang.
"Fitur-fitur tersebut di antaranya integrasi aplikasi Travelin pada Bandara Halim Perdanakusuma yang mempermudah proses pengecekan ID penumpang oleh petugas menggunakan fitur perangkat pengenalan wajah atau face recognition, dan penambahan petugas pada setiap bagian divisi layanan penumpang," kata Insan.
Tak hanya itu, ada pula penguatan armada moda transportasi lanjutan guna memudahkan akses perjalanan para penumpang dari dan ke Bandara Halim.
Baca juga: Bandara Halim menambah jadwal penerbangan selama libur Natal 2023
Baca juga: Damri uji coba rute Stasiun KA Cepat Halim-Bandara Soetta
Bandara Halim Perdanakusuma juga telah menyiapkan penambahan frekuensi penerbangan untuk mengantisipasi lonjakan jumlah penumpang selama libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Penambahan jadwal penerbangan tersedia untuk rute Yogyakarta (YIA), Surabaya (SUB), Palembang (PLM), Semarang (SRG) dan Pangandaran (CJN).
Meskipun suasana Bandara Halim Perdanakusuma pada Sabtu siang terlihat belum ada penumpukan pemudik, data dari Posko Monitoring Natal dan Tahun Baru di Bandara Halim Perdanakusuma menunjukkan bahwa jumlah penumpang saat libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 meningkat dibandingkan hari-hari biasa.
Jumlah penumpang pada Jumat (22/12) mencapai 10.718, lebih banyak dibandingkan rata-rata penumpang harian yang tercatat 9.000 orang.
Baca juga: Bandara Halim Perdanakusuma tambah 14 rute penerbangan
Baca juga: EGM Halim prediksi penumpang stabil di angka 10.000-12.000 sampai H+7
Pewarta: Shofi Ayudiana
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2023