Washington (ANTARA) - Dewan Keamanan Perserikatan Bangsa-Bangsa (DK PBB) siap melakukan pemungutan suara terhadap rancangan resolusi bantuan kemanusiaan Gaza, kata Duta Besar Amerika Serikat untuk PBB Linda Thomas-Greenfield pada Kamis (21/12).
“Saya hanya ingin berbagi dengan kalian bahwa kami telah bekerja keras dan giat selama sepekan terakhir dengan Uni Emirat Arab, dengan negara-negara lain, dengan Mesir, untuk menghasilkan resolusi yang dapat kami dukung. Dan kami memiliki resolusi itu sekarang," kata Thomas-Greenfield kepada wartawan setelah pertemuan tertutup DK PBB mengenai situasi di Timur Tengah.
“Kami siap untuk melakukan pemungutan suara,” lanjutnya.
Dia mengatakan rancangan resolusi itu akan membantu penyaluran bantuan kemanusiaan kepada mereka yang membutuhkan.
Baca juga: Apakah Resolusi DK PBB terkait bantuan ke Gaza bakal diveto AS lagi?
“Ini akan mendukung prioritas yang dimiliki Mesir dalam memastikan bahwa kami menerapkan mekanisme yang akan mendukung bantuan kemanusiaan, dan kami siap untuk terus melangkah maju,” tambahnya.
Setelah negosiasi yang intens dan penundaan selama beberapa hari, DK PBB kembali menunda pemungutan suara pada Kamis mengenai rancangan resolusi yang menyerukan “langkah-langkah mendesak” untuk segera memungkinkan akses kemanusiaan yang aman dan tanpa hambatan ke Jalur Gaza.
“Saya tidak akan menyampaikan bagaimana saya akan memberikan suara, tetapi ini akan menjadi resolusi – jika resolusi tersebut diajukan dalam bentuk seperti sekarang ini, kami mendukung,” katanya.
“Rancangan resolusi tersebut merupakan resolusi yang sangat kuat yang didukung penuh oleh kelompok Arab ... untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan ke lapangan,” lanjut Thomas-Greenfield.
Dia menambahkan bahwa resolusi tersebut pastinya akan berkontribusi agar bantuan kemanusiaan segera masuk ke Gaza.
Baca juga: Bantuan dunia gagal cegah terjadinya tragedi kelaparan warga Gaza
Baca juga: Indonesia janji tambah tiga kali lipat bantuan untuk Palestina
Baca juga: WHO serukan bantuan kemanusiaan darurat untuk Gaza
Sumber: Anadolu
Penerjemah: Shofi Ayudiana
Editor: M Razi Rahman
Copyright © ANTARA 2023