Pertemuan ini dilakukan bukan hanya untuk mendukung AMIN pada Pilpres 2024, tetapi juga untuk menyerap aspirasi para pengusaha muda. Halaqah inivdiselenggarakan di Gedung Wisma Halim, Demak.
"Acara ini dikemas dengan interaktif untuk tujuan yang konkret, antara lain; meningkatkan ekosistem kewirausahaan seperti keterampilan wirausaha, termasuk keterampilan manajemen, kepemimpinan, pemasaran," ujar Panitia Kopdar dan Silaturahmi AMINPRENEUR, Fathorrahman dalam keterangannya yang diterima di Jakarta, Jumat.
Baca juga: Peringati Hari Ibu, relawan Manies gelar acara Perempuan Berpuisi
Baca juga: Anies yakin pengalaman panjang Cak Imin jadi amunisi untuk debat
Selain itu, akan dilakukan 'Kopdar dan Silaturahim AMINPRENEUR'. Acara yang akan digelar pada Sabtu, 23 Desember 2023 di Gedung Serbaguna, Kadangmas Dawe Kudus.
Acara ini disebut menjadi rangkaian kegiatan AMIN untuk menyerap aspirasi dari 1.000 lebih pengusaha muda atau santri yang tersebar dari berbagai daerah dan berbagai jenis usaha.
KPU RI pada Senin, (13/11), telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden menjadi peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) 2024.
Hasil Pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pilpres 2024 pada Selasa, (14/11), pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024. Kemudian, jadwal pemungutan suara pada 14 Februari 2024.
Pewarta: Hendri Sukma Indrawan
Editor: Herry Soebanto
Copyright © ANTARA 2023