Xining (ANTARA) - Gempa bermagnitudo 6,2 yang mengguncang China barat laut pada Senin (18/12) tengah malam waktu setempat telah menewaskan 22 orang di Provinsi Qinghai, demikian ungkap pihak berwenang setempat.

Hingga Rabu (20/12) pukul 20.56 waktu setempat, bencana tersebut mengakibatkan sebanyak 198 orang di Qinghai mengalami luka-luka dan 12 lainnya masih hilang, kata departemen manajemen darurat provinsi tersebut.

Menurut Pusat Jaringan Gempa Bumi China (China Earthquake Networks Center), gempa tersebut terjadi pada Senin (18/12) pukul 23.59 dan memiliki kedalaman fokus 10 km. Pusat gempa di Liugou berjarak sekitar 8 km dari pusat Wilayah Otonom Etnis Bonan, Dongxiang, dan Salar Jishishan di Provinsi Gansu.

Hingga Rabu pagi waktu setempat, sebanyak total 113 orang dinyatakan tewas di Provinsi Gansu.


Pewarta: Xinhua
Editor: Desi Purnamawati
Copyright © ANTARA 2023