Jambi (ANTARA News) - Polda Jambi berhasil mengamankan ribuan telepon pintar ilegal terdiri dari BlackBerry dan Samsung Galaxy yang diduga diselundupkan dari Singapura dengan tujuan Jambi.

Kapolda Jambi, Brigjen Pol Satriya Hari kepada wartawan, di Jambi, Minggu, mengatakan ribuan BlackBerry dan Samsung ilegal itu diamankan dari salah satu kapal motor yang juga mengangkut keramik hias, gula, dan bawang merah ilegal.

Kapal motor (KM) Bulan Terang diamankan Kepolisian Perairan (Polair) Polda Jambi beberapa hari lalu di perairan Sungai Batanghari. Kapal tersebut masuk dari Singapura melalui Batam.

Kapolda Jambi mengecek langsung muatan KM Bulan Terang pada Minggu.

"Sebagian muatan sudah dibongkar dan isinya ada keramik, sembako seperti gula dan bawang merah, serta perangkat elektronik BlackBerry dan telepon pintar Samsung," kata Satriya Hari di atas kapal yang mengangkut barang ilegal itu.

"Barang yang diangkut kapal itu semua tidak dilengkapi dokumen, bisa dibilang barang selundupan," kata Satriya.

Polair Polda Jambi masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait muatan KM Bulan Terang dan sebuah kapal yang diduga mengangkut barang ilegal lainnya.

"Kita juga akan berkoordinasi dengan Bea Cukai," tegas Kapolda Satriya.

Pewarta: Nanang Mairiadi
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013