Beijing (ANTARA News) - Festival Film Internasional Toronto Rabu diungkapkan mencakup sebagian besar film terkenal, termasuk adaptasi pemenang Pulitzer "August: Osage County", biopic Nelson Mandela "Long Walk to Freedom", dan drama WikiLeaks "The Fifth Estate."
Film Bill Condon "The Fifth Estate," dibintangi Benedict Cumberbatch sebagai pendiri WikiLeaks Julian Assange akan memulai edisi ke-38 festival.
Film kronikal ini memotret WikiLeaks dari awal dan bertanya "mendefinisikan pertanyaan di era modern: apa biaya menjaga rahasia dalam masyarakat bebas - dan apa biaya mengekspos mereka?"
Festival ini menandai tahun ketiga berturut-turut dibuka dengan judul profil tinggi, setelah bertahun-tahun menggunakan slot pembukaan untuk menyoroti film Kanada yang lebih kecil.
"Ini film tentang apa yang kita percaya adalah salah satu isu yang paling penting saat ini: informasi dan siapa yang mengendalikannya," kata direktur artistik festival Cameron Bailey dalam konferensi pers.
Bailey juga mengumumkan pemutaran untuk sekitar 40 film karya para sutradara dari Afrika Selatan, Prancis, Kanada, Korea Selatan, Australia, Jerman, Amerika Serikat dan Inggris yang katanya "menangkap suasana zaman."
Ini termasuk garapan Justin Chadwick "Mandela: Long Walk to Freedom," berdasarkan otobiografi mantan presiden Afrika Selatan yang mencatat kehidupannya sejak awal sampai tua, pendidikan, dan 27 tahun dalam penjara sebelum bekerja untuk membangun kembali masyarakat negaranya.
"Blue is the Warmest Color," kisah cinta lesbian yang memenangkan Palme d`Or untuk film terbaik di Festival Film Cannes, akan menjadi debut Amerika Utara di festival film ini.
Diluncurkan pada tahun 1976, jajaran festival film Toronto berada di antara peristiwa film top dunia dan sering berfungsi sebagai lepas-landas untuk film internasional dalam mencari distribusi di Amerika Utara.
Festival ini memiliki track record yang solid dalam menggali film yang kemudian berhasil di Academy Awards, seperti "Slumdog Millionaire" dan "The King Speech," yang memenangkan Oscar Film terbaik.
Pemenang tahun lalu People`s Choice Award jatuh pada "Silver Linings Playbook," satu calon peraih Oscar untuk film terbaik.
Festival film ini akan berlangsung dari 5 sampai 15 September,demikian Xinhuanet.
(H-AK)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013