Prakirawan BMKG Syndhy Indah Pratiwi dalam siarannya, Jumat, mengatakan sirkulasi siklonik juga diperkirakan ada di perairan barat Aceh, kemudian di Selat Karimata.
Baca juga: Hujan lebat diprakirakan mengguyur sejumlah provinsi
BMKG memprakirakan hujan ringan berpotensi terjadi di Medan, Tanjung Pinang, Jambi. Kemudian, hujan petir diprakirakan terjadi di Pekanbaru, Banda Aceh dan Pangkal Pinang.
Langit berawan hingga cerah berawan berpotensi menyelimuti Padang, Bengkulu, Bandar Lampung, serta kabut di Palembang.
Di Pulau Jawa, cuaca berawan hingga cerah berawan berada di di Yogyakarta, Semarang, Jakarta. Adapun cuaca hujan berpotensi turun di Serang, Bandung, dan Surabaya.
Selanjutnya, Kepulauan Sunda Kecil justru didominasi cuaca berawan, termasuk di Mataram dan Kupang, serta hujan ringan diperkirakan turun di Denpasar.
BMKG memprakirakan seluruh kota besar di Pulau Kalimantan hari ini berpotensi turun hujan ringan mulai dari Pontianak, Palangka Raya, Banjarmasin, Samarinda, dan Tanjung Selor.
Selanjutnya, Pulau Sulawesi juga mengalami kondisi serupa, seluruh kota besar berpotensi diguyur hujan.
Prakiraan hujan ringan turun di Makassar, Palu, Gorontalo, Manado. Sedangkan, hujan sedang hingga lebat berpotensi mengguyur Kendari dan Mamuju.
Sementara itu, mayoritas kota-kota besar di wilayah timur Indonesia juga berpotensi mengalami hujan, kecuali Ternate yang diprakirakan cerah berawan.
Baca juga: Hujan lebat disertai petir diperkirakan landa sejumlah kota besar
Baca juga: BMKG: Cuaca berawan liputi sebagian wilayah Indonesia pada Senin
Waspadai potensi angin kencang yang diperkirakan terjadi di wilayah Banten dan Jawa Barat.
Potensi tinggi gelombang laut di wilayah Indonesia berkisar antara 1,25 hingga 2,5 meter yang diperkirakan di Samudra Hindia Barat Sumatera, kemudian Samudra Hindia Selatan Jawa hingga Nusa Tenggara. Selanjutnya, di Laut Natuna Utara dan di Samudra Pasifik Utara Maluku Utara hingga Papua.
Adapun suhu udara di Indonesia berkisar antara 20 hingga 34 derajat Celsius dengan kelembaban udara berkisar antara 50 hingga 100 persen.
Pewarta: Sugiharto Purnama
Editor: Endang Sukarelawati
Copyright © ANTARA 2023