... bisa dipecat... "

Jambi (ANTARA News) - Kapolda Jambi, Brigadir Jenderal Polisi Satriya Prasetya, menegaskan, menindak tegas dan memecat anggotanya yang terbukti terlibat penyalahgunaan narkoba.

"Polisi yang terlibat penyalahgunaan narkoba bisa dipecat," kata Prasetya, kepada wartawan, di Jambi Minggu.

Terakhir kasus oknum anggota Polres Muarojambi yang diduga terlibat penyalahgunaan narkoba.

Prasetya tidak menampik ada anggota kepolisian di Jambi yang terlibat penyalahgunaan narkoba namun sejauh ini yang ditemukan baru sebatas pemakai.

"Kalau pengguna pasti ada dan ada sanksi yang akan diberikan," kata dia.

Pewarta: Nanang Mairiadi
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013