Padangpariaman (ANTARA News) - Pemerintah Kabupaten Padangpariaman, Sumatera Barat, menyerahkan honor kepada 300 orang "penjaga iman" di kabupaten itu sebesar Rp883,2 juta.
"Penjaga iman` meliputi imam masjid, khatib, bilal, garin serta guru TPA/TPSA yang posisinya di tengah-tengah masyarakat sangatlah penting dalam menjaga akidah dan keimanan anak nagari," kata Bupati Padangpariaman Ali Mukhni d Padangpariaman, Sabtu.
"Pemerintah Kabupaten Padangpariaman sangat menyadari hal tersebut karena sesuai dengan salah satu visi pemkab yaitu mewujudkan Kabupaten yang religius," imbuhnya.
Ali Mukhni mengatakan bahwa dalam memotivasi dan mendukung program peningkatan keimanan masyarakat, pemkab sangat menghargai apa yang telah dilakukan imam masjid, khatib, bilal dan garin.
"Maka melalui APBD 2013 telah dianggarkan kembali honor untuk para penjaga iman masyarakat ini,"katanya.
Sementara itu, Kepala Bagian Kesra Zayadi menambahkan, pembayaran honor tahun 2013 ini merupakan lanjutan dari pembayaran honor yang telah dilakukan pada tahun-tahun sebelumnya.
Namun karena keterbatasan anggaran maka pemberian honor ini tidak merata kepada seluruh penjaga iman masyarakat tersebut.
"Terpaksa pemberian honor harus digilir setiap tahunnya," kata Zayadi.
Untuk tahun 2013, jumlah honor yang diserahkan berjumlah Rp883,2 juta untuk 300 imam masjid, khatib, bilal dan garin serta 300 Guru TPA/TPSA.
Pewarta: Altas Maulan
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013