JAKARTA, Indonesia, 19 Juli 2013 (ANTARA/PRNewswire) --
- Pengembangan berskala besar di seluruh Asia dan Afrika
- Lebih dari 150 Kerjasama Mahindra Comviva dengan penyedia konten lokal untuk pasar Asia Pasifik
- Pertumbuhan hingga 25% di pasar RBT pada proyek yang sudah ada
- Menjamin kepatuhan pada regulasi melalui sejumlah praktik operasi bisnis dan platform pemberdayaan konten otomatis terbaik
Mahindra Comviva, pemimpin global dalam penyediaan solusi mobile bernilai tambah, membuka berbagai proyek besar ke dalam portofolio musik digitalnya di seluruh aspek video, suara, dan teks. Dengan lebih dari 30 proyek berskala besar dan lebih dari 150 mitra penyedia konten, perusahaan ini telah menjadi salah satu penyedia konten terbesar di Asia dan Afrika.
http://photos.prnewswire.com/prnh/20130626/625127
Mahindra Comviva memiliki hak musik untuk lebih dari 260.000 aset musik, di samping 300.000 aset konten lainnya (video, gambar, suara dan teks). Perusahaan ini memiliki lebih dari 200 kategori pada layanan berbasis layanan olah pesan atau layanan data tambahan tak terstruktur (USSD) dengan katalog WAP yang sangat komprehensif, sehingga mencakup beberapa genre, seperti Film Klasik, Tips Gaya Hidup, Hip Hop, Pop, Inspiratif, Spiritual, Rumba, Hip Life, Olahraga, Renungan, Jazz, Rock, Reggae, dan Retro yang tersedia dalam lebih dari 90 bahasa termasuk Inggris, Mandarin, Indonesia, Malaysia, dll.
Di pasar Asia, Mahindra Comviva - yang juga telah menghormati regulasi yang menantang - telah berhasil mengembangkan bisnis CRBT hingga 20-25% per tahun. Pendapatan dari layanan berbasis konten juga meningkat sebesar 5-10% tiap bulannya meski praktik manajemen usaha dan kampanye tersegmentasi tetap patuh pada pedoman peraturan.
Atul Madan, Kepala Layanan Digital Mahindra Comviva, berkata: "Selama beberapa tahun terakhir, banyak penyedia layanan di kawasan Asia Pasifik menerima permintaan yang tinggi untuk musik digital, terutama di negara-negara ASEAN. Dengan menciptakan pilihan personalisasi konten untuk pengguna akhir dan model pemasukan ganda untuk para operator seluler, lini produk digital Mahindra Comviva, yang mencakup musik, suara, video dan teks, mendorong peningkatan penggunaan jasa dan menjamin pengguna akhir mendapatkan pengalaman yang luar biasa sekaligus memaksimalkan pendapatan operator."
Karena telah membawa layanan digital satu langkah di depan, Mahindra Comviva telah mempelopori dan meluncurkan "Infotainment Portal", sebuah aplikasi data berbasis mobile yang memungkinkan pelanggan menonton dan mengunduh video, dan bahkan berbagi/mengintegrasikan konten tersebut dengan situs-situs jejaring sosial. Aplikasi mobile yang pertama di dunia ini, memungkinkan para pelanggan mengakses infotainment melalui aplikasi tunggal terlepas dari pilihan saluran pembawa antara klien mobile, teks atau suara. "Infotainment Portal" ini didukung oleh "Recommendation and Analytics Engine", yang dapat merekomendasikan konten berdasarkan profil pengguna dan preferensi pribadi ketimbang konten yang disukai oleh orang banyak seperti halnya yang umum pada layanan bernilai tambah konvensional.
Kontak:
Sundeep Mehta
Kontak: +91-124-481-9000
Email: pr@mahindracomviva.com
Sumber: Mahindra Comviva
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2013