Amat diasayangkan ia tidak dapat tampil
Stanford, Amerika Serikat (ANTARA News) - Juara bertahan Wimbledon Marion Bartoli mundur dari rencana tampil pada turnamen tur WTA Stanford, karena mengalami masalah dengan urat kakinya.
Mundurnya mantan juara, Bartoli, menyebabkan turnamen itu kehilangan pemain unggulan, setelah tiga hari sebelumnya petenis nomor dua dunia Maria Sharapova juga mundur karena cedera.
"Rasa nyeri pada kaki saya belum hilang benar," kata Bartoli mengomentari cedera kakinya saat bermain di Wimbledon.
Absennya pemain Prancis, Bartoli, peringkat ketujuh dunia, menyebabkan Agnieszka Radwanska, peringkat keempat dunia, menjadi satu-satunya pemain peringkat 10 besar yang tinggal pada turnamen dengan peserta 28 petenis itu.
Pemain unggulan ke-13 dunia Samantha Stosur dari Australia, merupakan pemain lain yang berada pada urutan 20 besar dunia yang tampil dalam turnamen itu.
Bartoli, yang maju ke final Stanford tiga kali, digantikan pemain dari Amerika, Mallory Burdette, peringkat ke-78 dunia.
"Amat diasayangkan ia tidak dapat tampil," kata juru bicara turnamen, Kim Hall seperti dikutip AFP.
Turnamen itu, yang menandingkan nomor tunggal dan ganda, akan berlangsung pada 22 - 28 Juli.
Penerjemah: AR Loebis
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013