Jakarta (ANTARA News) - Penyanyi Rieka Roslan rupanya sedang berusaha memenuhi cita-citanya untuk membangun sekolah alam.
Ia ingin membangun sekolah tersebut di sebuah pedesaan, di Bandung. Menurutnya, muridnya kelak yang berasal dari kota besar akan lebih dekat dengan alam.
"Saya mau mendidik anak kota, yang gadget mania, pokoknya kalau masuk sekolah saya harus bisa cuci piring, ke dapur, bilang makasih sama bibi karena pekerjaan ini susah," kata Rieka Roslan yang ditemui usai meluncurkan album kompilasi religi "Sinar Kebersamaan Vol. 2" di Jakarta, Kamis (18/7) malam.
Di sekolahnya itu, nanti, ia ingin agar murid-muridnya itu merasakan mengambil hasil bumi langsung dari alam, seperti memetik sayuran sendiri.
Saat ini, ia masih mencari lokasi yang cocok untuk mendirikan sekolah alam impiannya itu.
Rieka Roslan memang kini, selain menyanyi dan menulis lagu, juga mengajar mereka yang ingin belajar menyanyi.
"Tujuan saya mengajar saat ini mengajar nulis lagu dan menyanyi itu cara kita mengekspresikan kecintaan pada Tuhan. Bukan cuma gaya pakai baju keren tapi 'gila ya Tuhan kasih gue suara bagus banget'. Saat nulis juga sama," jelasnya.
Ia pun cukup keras mendidik anak-anak binaannya. Hal yang akan membuatnya marah apabilan sang anak didik tidak disiplin dan tidak menghargai dirinya sendiri.
Kepada murid-muridnya, Rieka menegaskan masuk ke dunia msuik tidak mengandalkan penampilan fisik.
Pewarta: Natisha Andarningtyas
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013