Berlin (ANTARA News) - Juara Jerman Bayern Munich yakin bisa mendapatkan tandatangan striker Manchester United Ruud van Nistelrooy dalam 10 hari mendatang, menurut media Jerman, Selasa. Menurut suratkabar Bild, Bayern telah menaikkan tawaran mereka untuk striker asal Belanda itu hingga 17 juta ero. Meskipun kemungkinan Bayern harus menaikkan tawaran mereka lagi untuk mendekati angka 22 juta ero yang diinginkan United, manajer umum Uli Hoeness yakin kepindahan pemain berusia 30 tahun itu tinggal menunggu waktu saja. "Mungkin membutuhkan delapan hingga sepuluh hari lagi. Perasaan saya mengatakan demikian," kata Hoeness kepada Bild. Van Nistelrooy telah melapor diri untuk ikut berlatih bersama United pada Senin, namun ia tampaknya telah bertekad untuk segera pergi dari Old Trafford menyusul pertikaiannya dengan manajer Sir Alex Ferguson menjelang pertandingan terakhir liga musim lalu melawan Charlton. Real Madrid juga tertarik untuk merekrut striker tajam itu tetapi mereka menolak membayar sebesar yang diminta United. Presiden Bayern, Franz Beckenbauer, Senin, memberi isyarat dengan mengatakan bahwa klub telah bernegosiasi dengan SV Hamburg mengenai penjualan striker Peru Claudio Pizarro atau pemain Belanda Roy Makaay untuk memberi ruang kepada Van Nistelrooy. Bayern akan mengawali Bundesliga di kandang melawan Borussia Dortmund, 11 Agustus, demikian AFP.(*)
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2006