Guangzho (ANTARA) - CEO Tehran Times Mohammad Mahdi Rahmati mengatakan penting bagi masyarakat untuk mendapatkan gambaran mengenai Iran dan China yang sebenarnya dari sumber-sumber utama melalui kerja sama media.

Rahmati mengatakan hal itu dalam sesi wawancara di sela-sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-5 Media Dunia atau World Media Summit (WMS) di Guangzhou, Provinsi Guangdong, China, Minggu (3/12).

KTT tersebut menyediakan platform yang efektif untuk pertukaran interpersonal dan pemahaman bersama di kalangan media, kata Rahmati. Rahmati mengungkapkan harapannya untuk kerja sama dan pertukaran semakin diperkuat.

"Kami menginginkan lebih banyak hubungan interpersonal guna membentuk masa depan," kata Rahmati.

Saat berbicara mengenai perkembangan China, Rahmati mengatakan bahwa cara China berkembang dengan gayanya sendiri dan upayanya dalam perjalanan untuk mencapai modernisasi sangat luar biasa.

Pemimpin media Iran yang baru pertama kali berkunjung ke China itu menambahkan bahwa produk-produk berteknologi tinggi, seperti drone DJI dan ponsel Huawei, sangat populer di Iran. Rahmati pun merasa beruntung karena dapat merasakan langsung inovasi China.

Dengan menggambarkan dirinya sebagai seorang "kutu buku", Rahmati mengungkapkan harapannya akan peningkatan ketersediaan buku karya penulis China di Iran, agar masyarakat Iran mendapatkan kesempatan untuk memahami China secara lebih komprehensif dan langsung.

Rahmati juga mengundang para perwakilan dari berbagai industri China untuk berkunjung ke Iran.

"Dengan begini, kita dapat memulai hubungan yang baru," ujarnya.

Pewarta: Xinhua
Editor: Fransiska Ninditya
Copyright © ANTARA 2023