Jakarta (ANTARA News) - Juara Dunia MotoGP Jorge Lorenzo dan pemimpin klasemen Dani Pedrosa tidak mengikuti kualifikasi eni Motorrad Grand Prix Deutschland. Pebalap Yamaha Factory Racing itu akan melewatkan balap kali ini, sementara itu masih ada harapan bagi pebalap Repsol Honda Team start di posisi ke-12 dalam grid.
Pedrosa cedera di bagian tulang selangka kiri setelah mengalami kecelakaan di Free Practice 3 pada Sabtu pagi. Pembalap Spanyol itu kehilangan kendali saat keluar pada putaran 1, membentur keras pada aspal setelah sempat terpental ke udara. Sementara kecelakaan Lorenzo terjadi pada Jumat, menekuk lempengan yang terpasang pada tulang selangka kirinya yang sudah cedera itu.
Setelah pemeriksaan awal di sirkuit, Pedrosa diterbangkan ke Rumah Sakit Chemnitz utnuk pemeriksaan lebih dalam. Penyinaran x-ray serta CT scan yang dilakukan menemukan bahwa pebalap berusia 27 itu mengalami "fraktur kecil" (patah tulang kecil-red) di tulang selangka kirinya. Ia kemudian dikembalikan ke Sachsenring melalui jalan darat, tidak bergabung dalam kualifikasi tapi memilih untuk beristirahat.
Apakah Pedrosa akan maju dalam balap kali ini, akan dievaluasi oleh staf medis pada Minggu pagi. Jika ia lolos dalam tes terkait, ia akan start di posisi ke-12 berdasarkan berapa kali putaran yang ia kumpulkan dari gabungan latihan hingga kualifikasi kedua, demikian laman motogp.(*)
Pewarta: Ade Irma Junida
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013