Air naik sekitar jam 13.00 tadi menjadi 80 centimeter,"
Bogor (ANTARA News) - Hujan yang melanda wilayah Kota dan Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu siang, sempat membuat ketinggian air di Bendung Katulampa meningkat hingga mencapai siaga empat.

"Air naik sekitar jam 13.00 tadi menjadi 80 centimeter," kata Kepala Pelaksana Harian Bendung Katulampa, Andi Sudirman.

Andi menyebutkan, intensitas hujan yang cukup lebat membuat debit air Sungai Ciliwung menjadi meningkat, sehingga dalam waktu satu jam ketinggian air di Bendung Katulampa langsung meningkat tajam dari 20 cm menjadi 80 cm.

Namun, lanjut Andi, ketinggian air bertahan hanya selama satu-setengah jam. Sekitar pukul 15.00 WIB ketinggian air surut ke level 70 cm atau masih siaga empat.

"Air sudah berangsur surut, saat ini sudah di level 70 cm," katanya.

Andi menyebutkan, saat ini situasi di kawasan Puncak masih diguyur hujan gerimis. Sementara ketinggian air masih bertahan 70 cm.

Selain di kawasan Puncak, hujan juga mengguyur sejumlah wilayah Kota Bogor.

Bendung Katulampa merupakan bendung yang dibuat pada zaman Kolonial Belanda yang memiliki fungsi sebagai peringatan ketinggian air Sungai Ciliwung untuk wilayah ibu kota Jakarta.
(KR-LR/T007)

Pewarta: Laily Rahmawati
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013