Medan (ANTARA News) - Ratusan prajurit TNI Komando Daerah Militer I/Bukit Barisan berpartisipasi membersihkan Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Tanjung Gusta Medan yang pada Kamis malam dibakar narapidana dalam suatu kerusuhan.

Seusai berbuka puasa pada Jumat malam Pangdam I/BB Mayor Jenderal TNI Burhanuddin Siagian mengatakan, pascakerusuhan itu ratusan prajurit bergotong royong membersihkan puing-puing dan sampah di lokasi kejadian.

"Ini merupakan tanggung jawab sosial yang cukup tinggi dilakukan TNI-AD," ujar jenderal bintang dua itu.

Pangdam I/BB menyebutkan dalam pengamanan pascakerusuhan, prajurit TNI pun mengambil peran sehingga masyarakat dalam keadaan tenang, aman dan tertib.

"Kita harus ikut menciptakan keamanan pascakerusuhan di Lapas Kelas I Medan," kata mantan Komandan Sesko TNI-AD itu. (M034/A013)

Pewarta: Munawar Mandailing
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013