Madrid (ANTARA News) - Gelontoran uang tidak akan menyilaukan David Villa. Mantan pemain Barcelona ini lebih mencintai sepak bola ketimbang kemilau pundi-pundi fulus.

Striker dengan naluri "pembunuh" di jantung pertahanan lawan itu kini membela Atletico Madrid sejak Senin (8/7). Ia dibanderol dengan harga 5,1 juta euro (Rp65,4 milyar).

"Rojiblancos" - julukan bagi Atletico Madrid - akan memperkenalkan Villa pada 15 Juli 2013, sebagaimana dikutip dari situs Marca.

Di Atletico, pemain depan Radamel Falcao mencapai nilai bayaran tertinggi musim lalu. Pemain Kolombia itu menyabet bayaran sebanyak 4,5 juta euro sesudah potong  pajak.

Villa telah mengemas 56 gol dalam 92 pertandingan bersama "La Roja". Barcelona membeli David Villa dari Valencia pada 2010 dengan harga 40 juta euro (Rp513,5 milyar).

Gelar David Villa: Piala Dunia (2010), Piala Eropa (2008), Piala Dunia Klub (2011), Liga Champions (2010/11), 2 La Liga (2010/11 dan 2012/13), 3 Piala Raja (2003/04, 2007/08, dan 2011/12), 3 Piala Super Spanyol (2004, 2010, dan 2010).

Villa sebaga pencetak gol terbanyak: Piala Eropa (2008), Piala Dunia (2010). 

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013