Jayapura (ANTARA News) - Total kredit macet di Papua dan Papua Barat hingga Mei 2013 mencapai Rp392 miliar, naik 23 persen dari periode yang sama tahun sebelumnya.
Kepala Perwakilan BI Jayapura Hasiholan Siahaan kepada ANTARA mengatakan, kasus kredit macet yang tertinggi terdapat di Propinsi Papua yang mencapai Rp245 milir, sedangkan di Papua Barat tercatat Rp63 miliar.
Walaupun demikian, kata Hasiholan Siahaan, biasanya para kreditor tetap berupaya membayar kewajiban mereka setelah mendapat pembayaran dari usaha mereka.
"Kasus kredit macet di Papua terbanyak di sektor listrik, gas dan air, sedangkan untuk Papua Barat terbanyak di sektor pertambangan," kata Kepala Perwakilan BI Jayapura Hasiholan Siahaan yang wilayah kerjanya meliputi Propinsi Papua dan Papua Barat.
Menurut dia, dalam periode yang sama, kredit yang disalurkan tercatat Rp21,5 triliun, yang disebarkan di berbagai sektor usaha, dengan perincian di Papua Rp15,7 triliun, dan sisanya di Papua Barat.
Pewarta: Evarukdijati
Editor: Suryanto
Copyright © ANTARA 2013