Mari kita tingkatkan sebagai bagian dari pada etos kerja 4as kita (kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas, dan kerja ikhlas).Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) meraih peringkat pertama dalam Anugerah Reksa Bandha (ARB) 2023.
"Kemenparekraf menjadi yang terbaik untuk kategori Kualitas Pelaporan BMN (Barang Milik Negara) bagi Kelompok II atau kementerian/lembaga yang mempunyai 10 hingga 100 satuan kerja (satker)," kata Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno dalam "The Weekly Brief with Sandi Uno" (WBSU) yang digelar di Jakarta, Senin.
ARB adalah sebuah apresiasi dari Kementerian Keuangan atas kualitas kinerja dan koordinasi yang baik antara kementerian/lembaga terhadap pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) sepanjang tahun 2023.
“Tentunya kami sangat apresiasi karena Barang Milik Negara itu adalah uang hasil jerih payah keringat rakyat dan harus kita jaga dan dilaporkan penggunaannya agar efektif,” katanya.
Dengan pencapaian yang positif ini, diharapkan dapat menjadi motivasi bagi Kemenparekraf untuk terus melayani dan bekerja dengan sepenuh hati, jujur, serta amanah, serta menjadi landasan dalam membangun fondasi budaya yang bertanggung jawab dalam mengelola aset negara.
Hadir mendampingi Menparekraf pada WBSU baik secara luring maupun daring, para pejabat eselon I dan II di lingkungan Kemenparekraf.
Baca juga: Sandiaga sebut Bank Dunia setuju beri Rp465 miliar untuk KSW 2024
Baca juga: Menparekraf: Toba Caldera Resort dapat dua investor tambahan
Pewarta: Sinta Ambarwati
Editor: Budisantoso Budiman
Copyright © ANTARA 2023