Banyak jamaah yang hadir mengikuti tarawih dan masjid penuh hingga berakhir,"
Pekanbaru (ANTARA News) - Jamaah Muhammadiyah di Kota Pekanbaru, Riau, melakukan shalat tarawih pada Senin malam pada 10 masjid yang tersebar karena karena pihak organisasi tersebut telah menetapkan tanggal 1 Ramadhan 1434 Hijriah mulai Selasa (9/7).

"Banyak jamaah yang hadir mengikuti tarawih dan masjid penuh hingga berakhir," kata Junaidi (45) warga Rumbai Pesisir, Pekanbaru ditemui di Pekanbaru, Senin malam.

Menurut dia, shalat tarawih diikuti ribuan jamaah yang memadati Masjid Dakwah di Kelurahan Limbungan Baru, Rumbai Pesisir.

Namun Pengurus Daerah Muhammadiyah Pekanbaru mengelar sholat tarawih yang tersebar pada 10 masjid di wilayah ini diantaranya di Limbungan Baru.

Sedangkan pelaksanaan shalat tarawih serupa diantaranya masjid Al Fida` di jalan Ahmad Dahlan, At Taqwa di jalan Teuku Umar, Nurul Yakin di jalan Paus, At Taqwa jalan Delima dan Masjid Al Manar.

Sementara itu, Pengurus Daerah Muhammadiyah Pekanbaru, Didi Winarsyah kepada wartawan membenarkan bahwa jamaahnya sudah menjalani shalat tarawih bersama.

Setelah ada penetapan 1 Syawal 1434 hijariah, katanya, maka jamaah diperkenankan untuk melaksanakan shalat tarawih.

Pelaksanaan shalat tarawih tersebut, tambahnya bahwa berdasarkan maklumat dari PP Muhammadiyah No. 04/MLM/Lo/E/2013 tentang Penetapan Hasil Hisab Ramadhan dan Syawal 1434 hijriah.

Sebelumnya, Pemerintah Kota Pekanbaru, berencana mengelar acara "petang megang" (mandi bersama) yang dipusatkan di Sungai Siak, Kecamatan Senapelan, Selasa (9/7) setelah pemerintah menetapkan 1 Ramadhan 1434 hijriah mulai Rabu (10/7).

Wali Kota Pekanbaru Firdaus MT acara tersebut sudah merupakan tradisi sejak lama dilakukan warga setempat untuk menyambut bulan Ramadhan.

Bahkan tradisi "petang megang" itu dilakukan secara serentak pada sore hari, biasanya sehari menjelang bulan puasa dan warga setempat beramai-ramai mandi di Sungai Siak.

(A047/M009)

Pewarta: Adityawarman
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013