Manchester (ANTARA News) - Manchester United (MU) makin dekat menggaet kemudian memiliki gelandang Barcelona, Thiago Alcantara.

Perkembangan ini bukan warta gembira bagi Tom Cleverley yang juga menempati posisi gelandang di skuat Setan Merah.

Cleverley yang kini berusia 24 tahun itu memang belum lama ini penampilannya tengah bersinar. Pada usia yang sama, Roy Keane justru telah cemerlang sebagai gelandang di ajang Liga Inggris (Premier League).

Pada usia yang sama pula, Bryan Robson telah menjadi pemain sepak bola Inggris dengan nilai bayaran termahal. Ini jelas-jelas menjadi catatan tersendiri bagi Cleverley, sebagaimana dikutip dari situs ESPN.

Jelas, tidak berimbang bila menyamakan begitu saja dengan gelandang berkualitas yang kini menghuni kubu MU. Dua tahun lalu, penampilan Cleverley tampak menjanjikan di ajang Community Shield ketika MU melawan Manchester City. Meski catatan itu dapat saja tinggal kenangan.

Cleverley memang dituntut menempati posisi yang ditinggalkan John O’Shea dan Clayton Blackmore. Kedua nama terakhir ini punya catatan peran penting di MU.

Kini peran itu bakal dibebankan kepada Thiago Alcantara. Mantan manajer Barcelona, klub asal Alcantara, Pep Guardiola melukiskan bahwa pemain Spanyol kelahiran Italia itu masuk kategori "pemain istimewa".

Thiago sendiri kurang memperoleh tempat di Barcelona, karena ada sejumlah gelandang beken, misalnya Xavi, Andres Iniesta dan Cesc Fabregas.

Thiago hanya turun dalam 27 pertandingan masing-masing selama dua musim lalu. Itu pun jarang ia tampil penuh selama pertandingan.

Penerjemah: AA Ariwibowo
Editor: AA Ariwibowo
Copyright © ANTARA 2013