Depok (ANTARA) - Universitas Indonesia (UI) mengukuhkan tiga guru besar dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) yaitu Prof. Benediktus Raksaka Mahi, S.E., M.Sc., Ph.D., Prof. Sugiharso Safuan, M.E., Ph.D., dan Prof. Dr. Rizal Edi Halim, S.E., M.E.
Pengukuhan dilakukan di Balai Sidang Kampus UI Depok, Rabu yang dipimpin langsung oleh Rektor UI Prof. Ari Kuncoro, S.E., M.A., Ph.D.
Dalam pengukuhan tersebut Prof. Benediktus Raksaka Mahi menyampaikan pidato pengukuhan berjudul Refleksi Peran Desentralisasi Fiskal bagi Pembangunan Daerah: Relevansinya di Masa Kini dan Mendatang.
Prof. Sugiharso Safuan menyampaikan orasi ilmiah berjudul Kebijakan Moneter, Independensi Bank Sentral, dan Pengendalian Inflasi: Mainstream Monetary Theory vs Modern Monetary Theory.
Sedangkan Prof. Rizal Edy Halim menyampaikan pidato berjudul Less for Money, Value for Money: Meninjau Kembali Teori Umum Pemasaran.
Prof Ari Kuncoro menjelaskan Prof. Benediktus Raksaka Mahi merupakan guru besar ke-72, Prof. Sugiharso Safuan merupakan guru besar ke-73 dan Prof. Dr. Rizal Edi Halim merupakan guru besar ke-74.
Dengan dikukuhkannya tiga guru besar FEB UI ini, Rektor UI Prof. Ari Kuncoro menjelaskan saat ini guru besar Nomor Induk Dosen Nasional (NIDN) sebanyak 315 orang, guru besar Nomor Induk Dosen Nasional (NIDK) sebanyak 114 orang. Sehingga jumlah total adalah 429 guru besar.
Baca juga: Universitas Papua tambah tujuh guru besar
Baca juga: Guru Besar UI: Perawat pendukung utama akhiri stigma bagi ODHIV
Baca juga: Guru Besar Filologi UIN Jakarta raih Habibie Prize pertama untuk PTK
Pewarta: Feru Lantara
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2023