• Banksy, Seniman Tanpa Wajah, Dorong Minat untuk Membuat Karya Seni bagi Hewan Peliharaan


New York, (ANTARA/PRNewswire)- Pada 11 November, sebuah iklan tampil di New York Times Square, didedikasikan untuk seniman ternama di dunia, Banksy.


Video ini, sebuah parodi dari karya ikonis Banksy, "No Ball Games", menayangkan sosok anjing dan kucing, dibuat dan dirilis oleh perusahaan Amerika Serikat, XOOX. XOOX, dikenal atas seniman tanpa wajah, Banksy, sosok yang telah membuat berbagai karya seni di seluruh dunia dengan komentar politik dan sosial, meminta Banksy agar membuat karya seni untuk memperjuangkan hak hewan peliharaan. Pesan yang disampaikan XOOX adalah, "Banksy, hubungi kami lewat +1 866 PET XOOX (866 738 9669) atau info@xoox.pet."


PR Manager, XOOX, Kristen Kim, menjelaskan, "Kami membuat video ini demi meningkatkan kesadaran publik tentang perlunya legislasi perlindungan hewan, serta minat yang kian besar terhadap isu hewan. Kami memakai karya seni Banksy untuk mengilustrasikan bahwa anak-anak dikendalikan oleh masyarakat. Karya seni ini mengangkat harapan Banksy tentang reformasi legal untuk hewan peliharaan."


XOOX telah melansir aplikasi media sosial khusus hewan peliharaan (pet-exclusive social networking service/PNS) berdasarkan lomba membuat konten berformat pendek. Aplikasi ini menawarkan musik khusus hewan peliharaan, permainan, dan alat diagnostik urine. Dikembangkan lewat kolaborasi dengan Medi Cloud, alat ini mendeteksi penyakit dengan mengetes urine. XOOX juga berencana meluncurkan sebuah aplikasi yang mengintegrasikan DNA dan MBTI hewan peliharaan.


XOOX, dilansir pada 11 November lalu dengan empat "1" yang mencerminkan hewan berkaki empat, merupakan aplikasi eksklusif untuk hewan peliharaan. XOOX menyediakan fitur yang menganalisis pola seputar kelopak mata dan mata hewan peliharaan. Lalu, XOOX mendaftarkan identitas biometrik tersebut untuk Face Detection (Deteksi Wajah), serta memverifikasi identifikasi tersebut. Hewan peliharaan dapat membuat akun, sedangkan pemiliknya, dijuluki "Petlers", dapat mengelola akun tersebut.


XOOX mendonasikan 1 sen untuk yayasannya untuk setiap akun baru yang dibuat pengguna, berkontribusi terhadap upaya memperjuangkan hak hewan dan legislasi.


Kristen Kim, PR Manager, berharap, "Terlepas dari perbedaan di dunia, kami memperjuangkan hak hewan peliharaan. Kami ingin menyaksikan respons Banksy atas pesan XOOX, sebab dia menjuluki dirinya sendiri sebagai 'teroris seni'."


Perusahaan: XOOX LAB,INC


Situs Web: www.xoox.pet


Narahubung: Kristen Kim


Alamat Surel: Press@xoox.pet


Related stocks: Korea:035720 Korea:035720.KS

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023