New York (ANTARA News) - Sekretaris Jenderal PBB, Kofi Annan, Rabu, menyampaikan rasa duka cita dan belasungkawa kepada para korban gempa bumi dan gelombang pasang tsunami di Pangandaran Ciamis serta Cilacap, Jawa Tengah, dan siap memberikan bantuannya. Sekjen PBB menmyampaikan keprihatinannya karena bencana alam itu sedikitnya telah mengakibatkan 520 orang tewas, puluhan orang diperkirakan masih hilang serta ratusan lainnya terluka berat dan ringan, demikian AFP melaporkan. Ketika membicarakan pernyataan Kofi Annan tersebut, Juru Bicara Kantor Sekjen PBB merasa sedih karena gempa bumi dan tsunami itu telah menimbulkan korban yang tidak sedikit. PBB siap memberikan bantuan kemanusiaan baik pada tahap tanggap darurat maupun untuk tahap rehabilitasi dan rekonstruksi.
Copyright © ANTARA 2006