ISG akhirnya dipindah ke Palembang

  • Selasa, 2 Juli 2013 16:19 WIB
ISG akhirnya dipindah ke Palembang
Islamic Solidarity Games ketiga tahun 2013 sebelumnya direncanakan digelar di Provinsi Riau. (INAISGOC)
Jakarta (ANTARA News) - Pelaksanaan Pesta Olahraga Negara-Negara Islam atau Islamic Solidarity Games (ISG) secara resmi dipindahkan dari Pekanbaru ke Palembang Sumatera Selatan, pada 22 September hingga 1 Oktober.

Keputusan tersebut dibuat pada rapat koordinasi antara Kemenkokesra, Kemenpora, dan pihak terkait di Kantor Kemenkokesra Jakarta, Selasa.

Sebelumnya, sempat terjadi tarik ulur penyelenggaraan ISG antara Pekanbaru (Riau) dengan Jakarta.

Ajang kompetisi olahraga yang menggelar 17 cabang olahraga dan diikuti lebih dari 50 negara anggota Organisasi Negara-Negara Islam (OKI) tersebut semula direncanakan digelar pada tanggal 6-17 Juni di Pekanbaru.

Kemudian diundur menjadi Oktober, dan diubah lagi menjadi September di Jakarta.

Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Ella Syafputri
Copyright © ANTARA 2013

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait