Jakarta (ANTARA) - Sejumlah informasi menarik menghiasi berita ekonomi pada Jumat (17/11) mulai dari Mendag minta Australia dukung aksesi Indonesia pada OECD hingga Indonesia dan Singapura mulai interkoneksi pembayaran QR antarnegara.
Berikut rangkuman berita selengkapnya yang masih menarik untuk dibaca pada Sabtu ini:
1. Mendag minta Australia dukung aksesi Indonesia pada OECD
Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan membahas dukungan Australia terkait pencalonan Indonesia sebagai anggota penuh Organisasi Kerja Sama dan Pembangunan Ekonomi (OECD), saat bertemu dengan Menteri Perdagangan dan Pariwisata Australia Don Farrell di San Francisco, Amerika Serikat (AS).
Berita selengkapnya di sini
2. Mentan Amran akselerasi peningkatan produksi padi-jagung di Kalsel
Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman melakukan akselerasi peningkatan produksi padi dan jagung nasional dengan mengoptimalkan lahan rawa menjadi lahan produktif di Kalimantan Selatan.
Berita selengkapnya di sini
3. Jokowi ajak pebisnis APEC agresif dan cepat manfaatkan investasi di RI
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengajak para pebisnis di APEC CEO Summit, San Fransisco, Amerika Serikat (AS), untuk lebih agresif dan cepat memanfaatkan peluang investasi di Indonesia.
Berita selengkapnya di sini
4. KCIC paparkan kemajuan Whoosh di forum internasional
Direktur Utama PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Dwiyana Slamet Riyadi menyampaikan pencapaian dan kemajuan Kereta Cepat Whoosh di acara World Railway Cooperation and Development Forum yang digelar di China.
Berita selengkapnya di sini
5. Indonesia dan Singapura mulai interkoneksi pembayaran QR antarnegara
Bank Indonesia (BI) dan Monetary Authority of Singapore (MAS) memulai implementasi interkoneksi pembayaran QR antarnegara antara Indonesia dan Singapura.
Berita selengkapnya di sini
Pewarta: Aji Cakti
Editor: Agus Salim
Copyright © ANTARA 2023