Dia menyebutkan bahwa drama musikal yang bercerita tentang perempuan Betawi tersebut sangat bagus. Karena mampu mengenalkan serta mengangkat sejarah tentang Betawi.
"Bagus sekali mengangkat nilai-nilai perjuangan," kata Jokowi usai menonton Ariah di Monas, Jumat.
Dia mengatakan bahwa gelaran ini cukup berhasil karena tampil dengan manajemen yang baik serta alur penonton yang jelas.
"Penontonnya juga tertib," katanya.
Untuk itu, dirinya tak segan mengatakan akan menggelar acara serupa untuk ulang tahun Jakarta tahun depan. "Tapi temanya berbeda," katanya.
Sementara itu, mengenai banyaknya calo yang menjual tiket area pesta rakyat dengan harga berkali lipat, dari harga tiket Rp2.000 dijual dengan harga Rp50 ribu, Jokowi mengaku belum tahu langkah apa yang akan diambilnya.
"Soal calo, tanya sama calonya," ujarnya sambil tertawa.
Sebelumnya, Ariah adalah drama musikal yang bercerita soal perempuan Betawi yang menjaga martabat dan kehormatannya sebagai perempuan Betawi. Atilah, yang juga menyutradarai drama Matah Ati, bekerjasama dengan Jay Subiakto dan Erwin Gutawa. (Dny)
Pewarta: Deny Yuliansari
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2013