Yogyakarta (ANTARA News)- Ketua Dewan Penasihat Pandu Tani Indonesia Djoko Santoso mengimbau kalangan petani di Indonesia untuk berinovasi dalam mengolah lahan atau hasil pertanian guna menghadapi kenaikan bahan bakar minyak bersubsidi.
"Begitu BBM naik, maka kebutuhan pokok akan naik. Untuk itu petani harus lebih kreatif dan inovatif, misalnya kita bisa memanfaatkan sukun sebagai sumber alternatif untuk pembuatan tepung sehingga kita tidak perlu mengimpor gandum dari luar negeri," katanya usai melantik pengurus Pandu Tani Indonesia (Patani) DIY di Yogyakarta, Kamis.
Mengenai kenaikan harga BBM, menurut mantan Panglima TNI ini, hal itu merupakan tindakan wajar yang memang seharusnya dilakukan pemerintah karena apabila kebijakan tersebut tidak diambil pemerintah justru akan membahayakan perekonomian bangsa.
Namun demikian, menurut dia, sebagai konsekuensi atas kebijakan tersebut pemerintah juga harus mengoptimalkan pengendalian inflasi. Pengendalian yang dapat dilakukan misalanya memastikan kelancaran bantuan seperti kredit usaha rakyat (KUR) atau bantuan lainnya terhadap sektor usaha mikro kecil sebagai penyeimbang perekonomian," katanya.
Sementara itu, untuk meningkatkan kreativitas serta inovasi kalangan petani, Djoko mengatakan, Patani akan berkontribusi mengikutsertakan pakar pertanian untuk merumuskan trobosan yang dapat diambil melalui klinik kesejahteraan di daerah-daerah pertanian.
"Jadi misalnya kita akan melakukan penelitian-penelitan terkait hasil pertanian sekaligus di situ petani dapat berkonsultasi tentang pupuk, harga dan lain-lain,"katanya.
Pewarta: Luqman Hakim
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013