Meskipun cuaca sedang musim hujan, tapi kami sudah beradaptasi dengan baik dengan cuaca di sin
Bandung (ANTARA) - Bek Senegal U-17 Ibrahima Diallo menyatakan ia dan rekan satu tim sudah beradaptasi dengan kemungkinan hujan saat bertanding di ajang Piala Dunia U-17 2023.
Pada pertandingan pertama Senegal di turnamen tersebut, mereka bermain di bawah guyuran hujan di Stadion Si Jalak Harupat, Sabtu (11/11). Namun meski hujan, justru Senegal mampu mengukir kejutan dengan mendulang kemenangan 2-1 atas Argentina.Dengan prakiraan cuaca Kabupaten Bandung yang masih memungkinkan turunnya hujan dalam beberapa hari mendatang, Diallo meyakini timnya sudah beradaptasi dengan situasi tersebut.
“Untuk pertandingan besok, kami sudah melakukan persiapan dengan baik. Meskipun cuaca sedang musim hujan, tapi kami sudah beradaptasi dengan baik dengan cuaca di sini,” kata Diallo saat ditemui sebelum menjalani latihan tim di Stadion Sidolig, Bandung.
Baca juga: Senegal tidak cemas dengan kemungkinan Polandia tampil mati-matian
Meskipun sudah beradaptasi, namun Diallo mengaku lebih nyaman bermain dalam kondisi lapangan kering. Sebab di Senegal jarang hujan, dan ia lebih terbiasa dengan kondisi cerah.
Diallo sendiri mengakui belum memetakan kekuatan Polandia, yang kalah 0-1 dari Jepang pada pertandingan pertamanya di Piala Dunia U-17. Ia hanya mengamati calon lawannya itu dari video-video pertandingan yang sudah dimainkan Polandia.
“Kami belum pernah bertemu dengan Polandia. Jadi di lapangan latihan hanya berlatih biasa. Kami juga sudah melihat video-video pertandingan Polandia untuk mengetahui permainan mereka seperti apa dan kami sudah bersiap untuk mengantisipasinya,” tutur pemain Generation Foot itu.
Beberapa hari silam, video yang memperlihatkan para pemain Senegal bermain video gim bersama para pemain Uzbekistan di kamar hotel sempat viral. Diallo mengatakan hal itu sudah biasa dilakukan para pemain Senegal untuk mengusir kebosanan sekaligus mempererat pertemanan, baik dengan sesama anggota tim atau dengan tim lain.
“Kami memang sudah biasa seperti itu. Kalau ada waktu, pasti kami akan main bareng. Entah dengan Mali, Uzbekistan, atau negara lain karena memamg kami seterbuka dan seramah itu,” pungkasnya.
Setelah berhadapan dengan Polandia, Senegal akan memainkan pertandingan terakhir fase grup dengan bertemu wakil Asia, Jepang, pada Jumat (17/11).
Baca juga: Senegal ukir kejutan dengan tumbangkan Argentina 2-1
Baca juga: Antar Senegal bungkam Argentina, Amara Diouf enggan jemawa
Pewarta: A Rauf Andar Adipati
Editor: Junaydi Suswanto
Copyright © ANTARA 2023