Jakarta (ANTARA News) - Mulai 1 Juli nanti, pengguna KRL hanya membayar Rp2.000 untuk lima stasiun pertama dan Rp500 untuk setiap tiga stasiun selanjutnya.
Tarif tersebut merupakan tarif progresif untuk pemegang kartu Tiket Elektronik (e-ticketing) berlangganan Multitrip untuk layanan KRL Jabodetabek.
Kartu dapat dibeli dengan harga perdana Rp33.000, terdiri dari harga kartu Rp20.000 dan saldo Rp13.000.
"Saldo pada kartu dapat diisi berulang kali dengan pilihan nominal Rp5.000, Rp10.000, Rp20.000, Rp50.000, Rp100.000, Rp.200.000 dan maksimal Rp1 juta," kata Direktur Utama PT KAI Commuter Jabodetabek, Tri Handoyo di Jakarta, Rabu.
E-Ticketing diterapkan menyeluruh dan tarif progresif bersubsidi ini adalah bentuk peningkatan layanan KRL.
Pewarta: Ida Nurcahyani
Editor: Jafar M Sidik
Copyright © ANTARA 2013