Berikut rangkumannya:
1. NETA buka diler baru di Jakarta, sedia fast charging hingga test drive
Jakarta (ANTARA) - Produsen mobil listrik asal Cina, PT Neta Auto Indonesia (NAI) dengan merk dagang NETA meresmikan diler baru yang berlokasi di Kelapa Gading, Jakarta Utara, Kamis (9/11).
NETA mengklaim diler di Kelapa Gading tersebut menjadi diler pertama di Indonesia yang menyediakan fasilitas pengisian daya cepat (DC Fast Charging Station) berdaya 47 KW, memungkinkan pengisian daya dari 30 persen hingga 80 persen dalam waktu 30 menit.
2. IHEAC gelar Audio Video Show 2023 pada 9-12 November
Jakarta (ANTARA) - Indonesia High End Audio Club (IHEAC) menggelar pameran produk audio dan video “IHEAC Audio Video Show 2023” di Fairmont Hotel, Senayan, Jakarta Pusat pada 9 - 12 November 2023.
“Ada sejumlah hal baru tahun ini, seperti registrasi pengunjung yang secara digital, area loading yang lebih luas dan lain-lain. Ini tentu ikut memberi nuansa baru di pameran kali ini,” kata Ketua IHEAC Herman Chandra melalui keterangan persnya, Jumat.
3. Terapi tradisional Tiongkok ini bantu pulihkan pasien serangan jantung
Jakarta (ANTARA) - Sebuah penelitian menemukan bahwa pengobatan tradisional Tiongkok "Tongxinluo" dapat memberikan manfaat ketika digunakan sebagai terapi tambahan bagi pasien yang baru pulih dari serangan jantung.
4. Generasi penerus WR Soepratman kumandangkan karya sang maestro
Jakarta (ANTARA) - Cicit buyut Ngadini Soepratini yang merupakan kakak kandung komposer sekaligus Pahlawan Nasional Wage Rudolf (WR) Soepratman yaitu Antea Putri Turk mengumandangkan deret lagu patriotik sang maestro musik pada pergelaran konser berbalut orkestra bertajuk "Peluncuran Album Perdana Lagu-lagu Ciptaan WR Soepratman" di Gedung Sapta Pesona Jakarta, Jumat malam.
5. Yesung: Belum ada grup yang konser sesering Suju di Indonesia
Jakarta (ANTARA) - Solois dan anggota dari Super Junior, Yesung mengklaim bahwa belum ada grup idola yang menggelar konser sesering Super Junior dan mengatakannya saat tampil di tur konser solonya “Unfading Sense” di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan, Jumat malam.
Saat Yesung selesai menyanyikan tiga lagu pertama dari album terbarunya “Unfading Sense”, Yesung pun menyapa penggemarnya, ELF dengan bahasa Indonesia.
Pewarta: Lia Wanadriani Santosa
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
Copyright © ANTARA 2023