Beirut (ANTARA News) - Sebanyak 12 prajurit tewas dan 50 orang lagi cedera pada Senin, ketika personel militer Lebanon berusaha menangkap tokoh agama Sheikh Ahmed Al-Assir di Kota Sidon, bagian selatan negeri tersebut.
Direktorat Bimbingan Angkatan Darat mengatakan di dalam satu pernyataan, "Personel militer mengepung daerah di dekat Masjid Bilal bin Rabah di Permukiman Abra dan terlibat baku-tembak dengan pria bersenjata, pengikut Al-Assir. Mereka berusaha memukul mundur tentara dengan menggunakan senapan mesin dan granat berpeluncur roket."
Warga di dekat tempat itu diungsikan, demikian laporan Xinhua.
Beberapa sumber mengatakan Al-Assir bersembunyi di dalam satu ambulans dan melarikan diri. (C003)
Editor: Kunto Wibisono
Copyright © ANTARA 2013