Los Angeles (ANTARA News) - "Pirates of the Caribbean: Dead Man`s Chest" yang dibintangi Johnny Depp menjadi film terlaris pada tahun ini di Amerika Utara, sehubungan film tersebut mendominasi penjualan karcis pada pekan kedua, demikian menurut angka industri yang dirilis Senin. Sekuel kedua serial "Pirates" itu membukukan pemasukan senilai 62,3 juta dolar dari Jumat hingga Minggu, sehingga pemasukan film itu di AS pada 10 hari pertama rilisnya mencapai 258,4 juta dolar, kata pelacak box office Exhibitor Relations, seperti dilansir AFP. Film itu telah meraup pendapatan senilai 380 juta dolar di seluruh dunia. "Pirates", yang juga menampilkan dua bintang Inggris, Orlando Bloom dan Keira Knightley, kini telah melampaui pendapatan "X-men: The Last Stand" sebagai film yang meraih pendapatan terbesar. "X-Men" hanya mampu memperoleh 232 juta dolar dalam penayangan 10 hari pertamanya. "Pirates" juga sudah mencetak rekor untuk akhir pekan pembukaan terbaik, dengan membukukan pendapatan 135,6 juta dolar, sehingga mengungguli pemasukan "Spider-Man 2" senilai 114 juta dolar dalam debutnya pada 2002. (*)
Copyright © ANTARA 2006