Jakarta (ANTARA) - Pengawas Sekolah Menengah Atas (SMA) Suku Dinas Pendidikan Wilayah-1 Jakarta Barat Listiyanto mendukung satuan pendidikan memberi pengalaman kepada siswa agar mengetahui lebih dalam terkait berbagai perguruan tinggi bereputasi baik yang ada di Indonesia maupun luar negeri.

Salah satu sekolah yang memberikan pengalaman tersebut adalah SMA Citra Kasih Jakarta melalui penyelenggaraan Education Fair atau Edufair yang telah berlangsung pada 26-27 Oktober 2023.

“Sekolah ini memberikan kesempatan yang sangat baik untuk menentukan pilihan masa depan kalian masing-masing, maksimalkan kesempatan ini,” katanya dalam keterangan di Jakarta, Kamis.

Listiyanto menuturkan kegiatan Edufair ini menjadi salah satu jawaban atas kendala yang dihadapi para siswa dalam memilih jurusan kuliah yang relevan dengan minat dan bakat masing-masing siswa.

Baca juga: Unair dan TETO kerja sama gelar pameran pendidikan

Baca juga: Pendidikan vokasi miliki peranan penting dalam perekonomian

Dalam rangkaian kegiatan ini, seluruh siswa SMA Citra Kasih Jakarta dan masyarakat umum menggali informasi tentang perguruan tinggi negeri dan swasta baik dalam maupun luar negeri karena terdapat berbagai konsultan pendidikan yang memiliki reputasi baik di bidangnya.

Edufair itu mengundang tujuh perguruan tinggi negeri yakni Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Indonesia (UI), Universitas Gadjah Mada (UGM), Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Institut Pertanian Bogor (IPB), Universitas Padjajaran (Unpad), dan Universitas Brawijaya (UB).

Selain itu, juga ada puluhan kampus swasta maupun kampus perwakilan dari luar negeri, yang menjadi bukti konkret dan komitmen SMA Citra Kasih Jakarta dalam memberikan informasi yang komprehensif bagi seluruh siswa agar mampu menentukan masa depan lebih baik.

Wakil Kepala SMA Citra Kasih Jakarta bidang Kesiswaan Galang Kurnia Ardi mengatakan Edufair yang bertajuk Discover Your Future tersebut bertujuan untuk mendorong para siswa agar dapat menentukan masa depan sesuai dengan yang mereka inginkan.

“Edufair ini merupakan kegiatan rutin yang kami selenggarakan tiap tahunnya, banyak kampus PTN dan PTS yang turut hadir menjadi salah satu bukti nyata hubungan dan jalinan kerja sama kami dengan pihak kampus,” katanya.

Selain Edufair, pada kegiatan ini turut diselenggarakan seminar pendidikan bertajuk Kiat Masuk PTN sehingga dapat memberikan gambaran luas tentang berbagai pilihan kampus dan strategi masuk perguruan tinggi negeri.

Ketua Penyelenggara Edufair SMA Citra Kasih Jakarta Mellisa Shovelin Sahetapy menambahkan informasi yang komprehensif dan terbaru diperlukan untuk mengambil keputusan yang tepat bagi para siswa untuk menentukan pilihan perguruan tinggi.

“Pemberi informasi maupun penerima informasi juga membutuhkan pertemuan agar terjadi proses pertukaran informasi yang jelas dan tepat sasaran,” katanya.*

Baca juga: AS gelar ED Games Expo, tingkatkan inovasi dalam teknologi pendidikan

Baca juga: ICATI: 46 universitas Taiwan dukung pelajar RI kuliah di luar negeri

Pewarta: Astrid Faidlatul Habibah
Editor: Erafzon Saptiyulda AS
Copyright © ANTARA 2023