Amman (ANTARA News) - Perdana Menteri Jordania Abdullah Ensour, Sabtu, mengatakan tak mengizinkan wilayahnya digunakan untuk tindakan terhadap Suriah, demikian laporan kantor berita resmi negeri itu, Petra.

Ensour mengatakan Jordania menentang setiap campur tangan militer di Suriah demikian laporan Xinhua.

"Jordania menyerukan penyelesaian politik guna memelihara persatuan dan kestabilan Suriah," kata Ensour.

Perdana Menteri tersebut menambahkan Jordania berusaha sekuat mungkin untuk mengendalikan perbatasannya dengan Suriah dan mencegah penyelundupan senjata apapun atau masuknya penyusup ke dalam wilayah Suriah.

Jordania belum lama ini telah menahan beberapa kelompok bersenjata saat mereka berusaha memasuki Suriah dan menyerahkan mereka ke pengadilan.

(Uu.C003)

(T.C003/C/A016/A016) 23-06-2013 08:36:45

Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013