... juga tidak membuang puntung rokok sembarangan... "Palembang (ANTARA News) - Panglima Kodam II/Sriwijaya, Mayor Jenderal TNI Nugroho Widyotomo, mengingatkan supaya seluruh lapisan masyarakat tidak membakar hutan saat membuka lahan pertanian terutama memasuki musim kemarau sekarang ini.
"Bukan itu saja yang perlu dicegah saat musim kemarau sekarang ini tetapi juga tidak membuang puntung rokok sembarangan," kata dia, dalam pernyataan, di Palembang, Sabtu. Hal-hal kecil seperti ini penting diindahkan karena tanah di sana sebagian besar merupakan tanah gambut.
Salah satu sifat tanah gambut --berintikan bahan organik-- adalah pembentukan lapisan lilin di permukaan partikel-partikel tanahnya. Ini menyebabkan dia tidak akan bisa menyerap lagi air saat musim hujan tiba.
Lapisan lilin di kedalaman tanah inilah yang kemudian membuat dia makin mudah terbakar; bahkan tanpa ada percikan api, melainkan peningkatan temperatur udara dan tanah saja.
Lebih lanjut Widyotomo menekankan, agar para komandan satuan di jajaran Kodam II/Sriwijaya harus berusaha semaksimal mungkin mencegah pembakaran hutan yang dilakukan masyarakat di sekitarnya.
Salah satu cara paling mudah untuk membersihkan lahan perkebunan adalah membakar lahan. Pada masa lalu, abu sisa pembakaran semak dan pepohonan itu dipercaya menambah kesuburan tanah.
(U005)
Pewarta: Ujang Idrus
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013