Jakarta (ANTARA) - Suku Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan dan Pertanian (KPKP) Kota Administrasi Jakarta Selatan (Jaksel) melakukan vaksinasi terhadap puluhan hewan penular rabies (HPR) di empat RW di Gandaria Utara, Kecamatan Kebayoran Baru pada Kamis.
Vaksinator Sudin KPKP Kecamatan Kebayoran Baru, Samsul Aripin, mengatakan keempat lokasi tersebut berada di RW 001, RW 005, RW 007, dan RW 13 yang berlangsung selama empat hari sejak Senin (30/11) hingga hari ini yang ditujukan untuk hewan peliharaan seperti kucing, anjing, kera, dan musang, sebagai langkah untuk menjaga Jakarta tetap bebas dari penyakit rabies.
"Pelayanan vaksinasi ini kami berikan secara gratis, dengan fokus pada hewan yang sering dipelihara oleh warga. Proses vaksinasi berlangsung selama empat hari, dimulai dari pukul 9 pagi hingga 12 siang," kata Samsul di Jakarta pada Kamis.
Samsul menambahkan empat petugas terlibat dalam kegiatan vaksinasi berhasil mencakup 98 hewan penular rabies. Dari jumlah tersebut, terdapat 91 ekor kucing, enam ekor anjing, dan satu ekor kera.
"Dalam kesempatan ini, saya ingin mengucapkan terima kasih kepada pemilik hewan yang telah menunjukkan kepedulian terhadap hewan peliharaannya serta kesadaran akan pentingnya vaksinasi untuk menjaga kesehatan hewan dan manusia," ujar Samsul menambahkan.
Upaya vaksinasi ini, lanjut Samsul, merupakan langkah preventif yang krusial dalam menjaga populasi hewan dan mencegah penularan rabies.
Dengan dukungan pemilik hewan peliharaan, diharapkan Jakarta dapat terus mempertahankan status bebas rabies demi kesehatan dan keselamatan masyarakat dan hewan peliharaan mereka.
Baca juga: Upaya Kalbe dukung masyarakat bebas rabies
Baca juga: Jakpus menggelar vaksin rabies gratis selama dua hari di Kemayoran
Baca juga: Sudin KPKP tuntaskan vaksinasi rabies di Kemayoran
Pewarta: Muhammad Ramdan
Editor: Alviansyah Pasaribu
Copyright © ANTARA 2023