Jambi (ANTARA) - Tim Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro (Himatro) Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas Jambi membangun Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) di Desa Tungkal 1, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi, melalui Program Inovasi Desa (Pro IDe).
Ketua Tim Himatro Unja Bani Rifani di Jambi, Kamis, mengatakan terpilihnya Desa Tungkal 1 ini karena desa tersebut belum teraliri listrik sehingga masih menggunakan diesel untuk memenuhi kebutuhan listrik masyarakat di sana.
"Jadi kami dari tim pro ide tahun lalu melaksanakan dengan pembangunan PLTS untuk rumah warga, dan kabar terbaru dari desa tersebut bahwa diesel tersebut telah mati dan kebetulan di desa belum ada listrik sehingga tim Pro IDe saat ini membangun penerangan berbasis PLTS," kata dia.
Bani Rafani juga mengatakan program ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat setempat, mendukung ekowisata mangrove serta mempermudah aktivitas warga di malam hari .
Ketua Tim Pro IDe Unja Fuad Muchlis mengatakan lokasi Pro IDe ini berada di kawasan ekowisata mangrove yang menjadi ikon wisata pesisir yang sedang dikembangkan.
“Keberadaan listrik, sangat penting bagi warga untuk tumbuhnya UMKM lokal dan kenyamanan wisatawan yang berkunjung," kata dia.
Keberadaan PLTS ini, kata dia, akan memperluas akses masyarakat setempat sehingga meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan.
PLTS ini juga diyakini akan mendorong pengembangan kapasitas sumber daya manusia di daerah itu.
Salah satu warga Desa Tungkal 1 menyambut gembira keberadaan PLTS ini dan memberikan harapan bagi warga.
"Dengan adanya listrik ini kami bisa mengembangkan ekonomi karena akan banyak manfaat datang dari sana," katanya.
Baca juga: Mahasiswa Fikes UMM kembangkan alat kontrasepsi dari buah leunca
Baca juga: Mahasiswa UNS ikut menggali potensi energi baru terbarukan
Baca juga: Kolaborasi Bea Cukai dan Mahasiswa Wujudkan Pengembangan Ekonomi Daerah
Pewarta: Tuyani
Editor: Triono Subagyo
Copyright © ANTARA 2023