Workshop Regional ini menawarkan kesempatan yang sangat berharga bagi para wirausaha sosial untuk berinteraksi dengan calon investor potensial, berpartisipasi aktif dalam diskusi regional, dan membangun jejaring dengan pembuat kebijakan yang berpenga

Jakarta (ANTARA) - ASEAN Foundation menyelenggarakan lokakarya (workshop) regional untuk Program Pengembangan Kewirausahaan Sosial ASEAN atau ASEAN Social Enterprise Development Programme (ASEAN SEDP) 2.0 di Singapura.

"Workshop Regional ini menawarkan kesempatan yang sangat berharga bagi para wirausaha sosial untuk berinteraksi dengan calon investor potensial, berpartisipasi aktif dalam diskusi regional, dan membangun jejaring dengan pembuat kebijakan yang berpengaruh di ASEAN," kata Direktur Eksekutif ASEAN Foundation, Piti Srisangnam dalam keterangan resmi yang diterima, Senin.

Kegiatan yang berlangsung pada 17-20 Oktober 2023 itu digelar bersamaan dengan pertemuan ASEAN Coordinating Committee On Micro, Small and Medium Enterprises (ACCMSME) yang ke-16.

Baca juga: Menkominfo-Dubes Singapura diskusikan potensi ekonomi digital ASEAN

Selama lokakarya berlangsung, ungkap Piti, terdapat tiga wirausaha sosial terbaik yang menerima dana hibah total sebesar 30.000 dolar AS untuk mewujudkan ide-ide bisnis sosial inovatif mereka dan memajukan tujuan pembangunan berkelanjutan di ASEAN.

Salah satu pelaku wirausaha dari Indonesia terpilih menjadi penerima dana hibah tersebut bersama dengan dua pemenang lainnya dari Vietnam dan Malaysia.

"Kami berharap dapat menyaksikan pertumbuhan dan kontribusi mereka terhadap keberlanjutan di seluruh kawasan ASEAN," ujar Piti.

Lokakarya regional ASEAN SEDP 2.0, terang Piti, juga menghadirkan rangkaian program lain, di antaranya sesi Demo Day dan Business Matchmaking, yang menghubungkan wirausaha sosial dengan calon investor, termasuk venture capitalists dan angel investor.

Baca juga: PLN tekankan pentingnya pembangunan ASEAN Power Grid wujudkan NZE

Selain itu, lokakarya ini juga memberikan peserta kesempatan untuk berdiskusi, menyampaikan aspirasi dan inisiatif, serta membangun networking dengan delegasi ACCMSME dan para pembuat kebijakan ASEAN.

ASEAN SEDP 2,0 berfokus pada peningkatan produktivitas, teknologi, dan inovasi, peningkatan akses terhadap keuangan, peningkatan akses pasar dan internasionalisasi, serta pengembangan kewirausahaan dan pengembangan sumber daya manusia.

"Kami yakin bahwa semua wirausaha sosial dalam ASEAN SEDP 2.0 ini akan memanfaatkan pengetahuan yang mereka peroleh selama program untuk terus berkembang,” kata Piti.

Pewarta: Farhan Arda Nugraha
Editor: Nusarina Yuliastuti
Copyright © ANTARA 2023