Houston (ANTARA News) - Dua perempuan dan satu bayi menderita luka kritis di Negara Bagian Texas, AS, setelah satu rumah rata dengan tanah akibat ledakan gas pada Selasa pagi (11/6) waktu setempat, demikian laporan media setempat.

Ledakan itu terjadi di Dobbin, permukiman terpencil di Montgomery County, sekitar 37 mil di sebelah utara Kota Texas, Houston.

Stasiun TV lokal KPRC menyatakan ledakan tersebut terjadi ketika salah seorang korban sedang menyiapkan sarapan. Kepala Departemen Pemadam Montgomery County Jimmy Williams mengatakan penyebab kecelakaan itu adalah ledakan gas cair.

Tayangan televisi memperlihatkan rumah tersebut benar-benar rata dengan tanah akibat ledakan, sementara puing bertebaran di mana-mana.

Warga yang berada lima mil dari lokasi ledakan mengatakan mereka merasakan ledakan itu dan puing rumah ditemukan setengah mil dari lokasi, kata media setempat sebagaimana dilaporkan Xinhua.

Ketiga korban tersebut segera dibawa ke rumah sakit setempat oleh Life Flight Hospital.

Bayi yang berusia sembilan bulan itu menderita trauma di kepala dan luka bakar sampai 56 persen tubuhnya, sementara neneknya dan saudara perempuan neneknya berada dalam kondisi kritis, demikian laporan Houston Chronicle.

Para penyelidik sekarang berada di ladang puing untuk memastikan lokasi ledakan dan melihat apa yang sesungguhnya terjadi.


Penerjemah: Chaidar Abdullah

Editor: Heppy Ratna Sari
Copyright © ANTARA 2013