Surabaya (ANTARA) - Ibu Negara Iriana Joko Widodo (Jokowi) menggelar kegiatan menanam bibit pohon dan membersihkan Pantai Kenjeran Surabaya, Jawa Timur (Jatim).

Kegiatan bersama Wury Ma'ruf Amin dan ibu-ibu Organisasi Aksi Solidaritas Era Kabinet Indonesia Maju (OASE KIM) itu digelar di kawasan Taman Suroboyo, Jalan Pantai Kenjeran Surabaya, Kamis sore.

Bibit pohon yang ditanam di taman yang diresmikan oleh Wali Kota Surabaya saat dijabat Tri Rismahirini pada 29 Maret 2019 tersebut adalah Ketapang Kencana atau Terminalia mantaly yang merupakan tanaman vegetasi pantai.

Kegiatan dilanjutkan dengan bersih-bersih Pantai Kenjeran yang berlokasi tepat di belakang Taman Suroboyo, dibantu oleh anak-anak dari Sekolah Dasar (SD) asal wilayah setempat.

Baca juga: Ibu Negara bersama OASE KIM sosialisasi antinarkoba di Surabaya

"Jangan buang sampah sembarangan. Kan sudah disediakan tong sampah. Sampah berserakan kayak gini ini kan gak bener," tutur Istri Wali Kota Solo Selvi Ananda Gibran Rakabuming.

Melalui kegiatan itu Iriana Jokowi bersama ibu-ibu OASE KIM mengajak masyarakat untuk mencintai dan peduli serta menjaga kebersihan lingkungan.

Khususnya di Surabaya, mengimbau agar masyarakat menjaga kebersihan Pantai Kenjeran yang telah menjadi salah satu ikon Kota Pahlawan.

Sebelumnya Iriana Jokowi dan Wury Ma'ruf Amin serta OASE KIM membagikan sejumlah sepeda lipat kepada para pelajar ketika melaksanakan kunjungan kerja ke SDN Pakis III/370 Surabaya.

Baca juga: Iriana Jokowi bersama OASE KIM bagikan sepeda ke pelajar di Surabaya

Pewarta: Abdul Hakim/Hanif Nashrullah
Editor: Risbiani Fardaniah
Copyright © ANTARA 2023