Jakarta (ANTARA) – PT. Panasonic Gobel Indonesia (PGI) sebagai produsen peralatan rumah tangga terkemuka di Indonesia, terus melakukan inovasi produk dan teknologi yang memberi kemudahan dan kenyamanan dalam menjalani kehidupan sehari hari. Komitmen tersebut direalisasikan melalui kehadiran produk mesin cuci Top Load Auto Dose Panasonic terbaru dengan tiga tipe di antaranya yaitu NA-FD135Z3 (13,5 liter), NA-FD125X3 (12,5 liter) & NA-FD135X3 (13,5 liter).


Jajaran mesin cuci Panasonic ini memberikan kenyamanan untuk mencuci mudah tanpa repot karena mengusung konsep Smart, Clean & User Friendly yang didukung oleh berbagai fitur unggulan seperti AI ECONAVI, Auto Dose, Stain Master Odour/Aroma+, Water Bazooka dan lainnya yang dapat mengoptimalkan kinerja pencucian dengan hasil maksimal. 


"Panasonic berkomitmen dalam merealisasikan Create Today, Enrich Tomorrow dengan menciptakan rangkaian produk terluas, berkualitas tinggi dan tentunya bermanfaat untuk membantu tiap individu menjalani kehidupan yang lebih baik setiap harinya”, ujar Keisuke President Director PT PGI.


Yoswin Johan, Product Marketing Manager Washing Machine PT PGI menambahkan, hadir dengan ragam fitur dan teknologi terkini, new line up Washing Machine Top Loading Auto Dose ini akan memberikan kemudahan mencuci tanpa repot, sehingga menjadi solusi dalam memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia akan hasil cucian yang higienis dengan teknologi yang hemat energi.


Sementara itu, konsep Clean dapat menghasilkan performa pencucian yang kuat melalui peran berbagai fitur canggih seperti Active Foam system yang mampu bersihkan noda dengan busa halus dan padat menggunakan Turbo Mixer, Water Bazooka untuk performa pencucian dan pembilasan 6x lebih baik dengan aliran yang kuat oleh TD Inverter


Konsep User Friendly memberikan kesan desain ergonomis karena easy wide opening sehingga mudah untuk memasukkan/mengeluarkan cucian oleh bukaan tabung yang lebih lebar, juga disematkan tutup kaca tempered frameless dengan penutup soft closing


Demi mamaksimalkan proses pencucian, produk terbaru ini dilengkapi tabung Sazanami, yang dapat mengurangi tekanan pada pakaian dengan siklus putaran yang lebih lembut dan lebih ringan, sehingga membuat pakaian terhindar dari kusut atau bahkan tersangkut di tabung mesin cuci.


“Panasonic membangun tradisi Jepang dalam pengendalian kualitas tanpa kompromi di seluruh dunia, menerapkan teknologi canggih hemat energi dengan kapasitas mesin cuci yang cukup besar, hanya membutuhkan Rp.700,- untuk sekali pencucian. Oleh karena itu, kehadiran new line up Washing Machine Top Loading Auto Dose ini, diharapkan dapat membantu keluarga Indonesia dalam mempermudah aktivitas rumah tangga dengan rasa aman dan nyaman menggunakan produk Panasonic”, tutup Yoswin.

Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023