...khusus arsip yang tahun 2012 itu terendam semuanyaBandung (ANTARA News) - Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Barat memperkirakan kerugian material akibat tergenangnya lantai dasar Gedung DPRD Jabar, mencapai Rp700 juta.
"Kerugian kalau diperkirakan mencapai Rp700 juta, tak sampai satu miliar," kata Sekretaris DPRD Jawa Barat Ida Hernida, di Kota Bandung, Senin.
Menurut Ida, banjir setinggi satu meter yang terjadi Sabtu (8/6) telah menggenangi seluruh alat tulis kantor dan arsip yang berada di lantai dasar DPRD Jabar.
"Yang terendam itu seperti laptop pengadaan baru lima unit, CPU 15 unit, dan barang pengadaan baru ada kalau ditempatkan di mobil colt mencapai tiga mobil," katanya.
Selain itu, kata Ida, banjir juga telah merendam lima unit sepeda motor milik pegawai di lingkungan DPRD Jabar.
Untuk arsip-arsip milik DPRD Jabar, lanjut Ida, arsip tahun 2012 ternyata tidak bisa diselamatkan sama sekali karena tergenang banjir.
"Arsip yang tergenang itu adalah arsip yang ada sejak lima tahun lalu. Tapi khusus arsip yang tahun 2012 itu terendam semuanya," katanya.
Ketika ditanyakan apakah penyebab banjir tersebut dikarenakan pembangunan Pullman Bandung City Hotel and Convention Center yang terletak di depan Gedung DPRD Jabar, Ida menyatakan tidak mengetahuinya.
"Ngak tahu ya, soalnya selama ini memang pernah kebanjiran tapi tidak pernah masuk ke dalam seperti sekarang," katanya.
Pihaknya berharap kejadian serupa tidak terjadi kembali di Gedung DPRD Jabar.
Pewarta: Ajat Sudrajat
Editor: Fitri Supratiwi
Copyright © ANTARA 2013