Beijing (ANTARA) - Presiden China Xi Jinping pada Rabu (25/10) mengatakan bahwa China siap bekerja sama dengan Amerika Serikat (AS) untuk berkontribusi bagi kemajuan satu sama lain dan mendorong kesejahteraan bersama.

Dalam sebuah pesan ucapan selamat untuk acara tahunan Jamuan Makan Malam Komite Nasional Hubungan AS-China, Xi memuji dedikasi panjang komite tersebut bagi pertukaran dan kerja sama antara kedua negara di berbagai bidang, dan mengucapkan selamat kepada Dr. Henry Kissinger karena memenangkan penghargaan di acara tersebut.

Sebagai dua negara besar di dunia, upaya China dan AS untuk menemukan jalur yang benar bagi interaksi antarnegara akan berdampak pada perdamaian dan pembangunan dunia, serta masa depan umat manusia, tuturnya.

Berdasarkan tiga prinsip yaitu saling menghormati, hidup berdampingan secara damai, dan kerja sama yang saling menguntungkan, China bersedia bekerja sama dengan AS untuk memajukan kerja sama yang saling menguntungkan, mengelola perbedaan dengan baik, dan melakukan upaya bersama untuk mengatasi tantangan global, berkontribusi bagi kemajuan satu sama lain, serta mendorong kesejahteraan bersama sehingga dapat memberikan manfaat bagi kedua negara dan seluruh dunia, papar Xi.

Xi menyampaikan harapannya agar komite tersebut dan sahabat dari semua lapisan masyarakat akan terus memperhatikan dan mendukung hubungan China-AS serta memainkan peran konstruktif dalam mendorong pertumbuhan hubungan bilateral yang sehat dan stabil.

Pada Rabu yang sama, Presiden AS Joe Biden juga mengirimkan pesan ucapan selamat untuk acara Jamuan Makan Malam komite tersebut.

Pewarta: Xinhua
Editor: Santoso
Copyright © ANTARA 2023