Semarang (ANTARA News) - Tuan rumah PSIS berhasil memenuhi ambisinya untuk meraih angka penuh setelah menang telak 5-0 (2-0) atas tamunya, Persikad Depok, pada laga lanjutan putaran kedua Divisi Utama di Stadion Jatidiri Semarang, Minggu petang.

Pertandingan kedua tim yang disaksikan sekitar 12.000 penonton tersebut berlangsung dalam tempo yang tinggi, mengingat kedua kesebelasan memainkan pola menyerang yang cepat.

Akan tetapi, serangan lebih banyak didominasi tuan rumah dengan memanfaatkan lebar lapangan, baik dari sisi kanan, kiri, mapun tengah, sedangkan tim tamu lebih banyak memanfaatkan serangan balik.

Pada awal babak pertama, tim asuhan pelatih Firmandoyo lebih banyak memiliki peluang untuk mencetak gol, baik melalui kaki Addison Alves, Heri Nur Yulianto, maupun Imral Usman.

Tuan rumah mencetak gol pertama melalui sundulan kepala pemain asal Brasil Addison Alves pada menit ke-20. Gol tersebut bermula dari tendangan bebas setelah Imral Usman dijatuhkan pemain Persikad.

Umpan bola lambung Imral Usman tersebut langsung disambut dengan sundulan kepala Alves dan gagal diantisipasi kiper Persikad Diki Zulkarnaen.

Pada menit ke-35, Alves memperbesar kemenangan tuan rumah menjadi 2-0 setelah memanfaatkan umpan dari Her Nur Yulianto setelah sempat terjadi kemelut di depan gawang Persikad.

Memasuki babak kedua, kendali permainan masih dipegang tuan rumah dengan serangan beruntun ke daerah pertahanan Persikad.

Pertandingan babak kedua baru berlangsung tiga menit atau menit ke-48, tuan rumah memperbesar kemenangan menjadi 3-0 melalui gol yang dicetak Heri Nur Yulianto.

Gol tersebut bermula dari umpan lambung Nurul Huda ke depan gawang Persikad dan bola sempat ditepis kiper Diki Zulkarnaen tetapi lepas dan disambut Jeno kemudian diumpankan ke Heri Nur.

Memasuki menit ke-58, Persikad tinggal bermain dengan 10 pemain setelah Fadli Haris menerima kartu kuning kedua karena melakukan pelanggaran terhadap pemain tuan rumah.

PSIS memperbesar kemenangan menjadi 4-0 setelah Heri Nur Yulianto kembali mencetak gol pada menit ke-68 melalui sundulan kepala setelah menerima umpan dari kapten tim Imral Usman.

Pemain asal Brasil Addison Alves pada menit ke-75 berhasil mencetak gol ketiga pada pertandingan itu setelah menerima umpan terobosan dari Risky Yulian yang masuk menggantikan Vidi Hasiholan.

Akan tetapi, pada menit ke-88, PSIS akhirnya tinggal tampil dengan 10 pemain setelah pemain asal Brasil Addison Alves menerima kartu merah dari wasit setelah dua kali menerima kartu kuning.

Sampai pertandingan usai, kedudukan tetap 5-0 untuk keunggulan tuan rumah. Wasit Masri dari Batam mengeluarkan kartu kuning untuk Edi Gunawan, Imral Usman (PSIS), serta Guntur Gunawan Rizal (Persikad), kemudian kartu merah untuk Addison Alves (PSIS) serta Fadli Haris (Persikad).


(H015/D007)

Pewarta: Hernawan Wahyudono
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2013