Padang (ANTARA News) - Pebalap Mehdi Sohrabi menjuarai etape terakhir Tour de Singkarak 2013 dari Padang Pariaman menuju Padang Circuit Race yang berjarak tempuh 143,5 kilometer pada Minggu.
Pebalap dari Tabriz Petrochemical Cycling Team (TPT) Iran itu masuk finis dengan waktu tercepat, 03.26.55.
Jerry Aquino dari 7 Eleven menyusul dan Karl Evans dari Budget Forklifs dengan catatan waktu yang sama.
Sementara pebalap Indonesia yang termasuk 10 pencapai finis tercepat di etape terakhir ini adalah Bambang Suryadi dari Timnas Indonesia yang finis di urutan enam dengan waktu 03.27.08.
Selanjutnya ada Arin Iswana dari Putra Perjuangan Bandung yang finis urutan tujuh serta Rastra Patria Dinawan yang finis diurutan 10, keduanya dengan catatan waktu 03.27.08.
Persaingan di etape tujuh ini cukup ketat karena lintasan didominasi jalanan datar.
Pebalap yang mempunyai spesialisasi sprint seperti Jerry Aquino serta pebalap dari Trengganu Cycling Team terus mendominasi jalananya pertandingan.
Meski pebalap yang menguasai sprint dan KOM terus dominan namun menjelang finis keperkasaan namun mereka dipatahkan oleh pebalap senior asal Iran, Mehdi Sohrabi, yang akhirnya mampu menjadi yang tercepat.
Pewarta: Bayu Kuncahyo
Editor: Maryati
Copyright © ANTARA 2013