Proyek ini dibangun secara bersama. China Energy adalah perusahaan Tiongkok dengan investasi terbesar di sektor kelistrikan Indonesia, dengan total aset sebesar 3.184 miliar dolar AS dan total kapasitas yang terpasang sebesar 3.100 megawatt, yang mencakup 8% dari total kapasitas yang terpasang dari pembangkit listrik tenaga batu bara di Indonesia.
Pembangkit listrik di Sumatera Selatan tidak pernah berhenti berjalan selama 11 tahun, dan Sumsel-1 telah mencetak rekornya sebgai unit pembangkit listrik tenaga batu bara dengan operasi terus-menerus terpanjang di dunia. Proyek PLTU Jawa 7 merupakan proyek pembangkit listrik tenaga batu bawa dengan kapasitas tunggal terbesar yang dimiliki dan dikembangkan oleh perusahaan Tiongkok di luar negeri, dengan kepemilikan hak kekayaan intelektual tersendiri. Proyek Sumsel-1 telah diperkirakan akan mencapai operasi komersial pada tahun 2024. Ketiga proyek ini telah menyediakan pasokan listrik yang aman dan stabil bagi Indonesia selama bertahun-tahun dan juga telah menciptakan lebih dari 7.000 lapangan kerja di Indonesia.
Berbagi teknologi. China Energy secara aktif juga mempromosikan dan menerapkan teknologi pembangkit listrik yang canggih, aman, bersih dan ramah lingkungan, yang mengubah batu bara yang berwarna cokelat menjadi energi listrik yang bersih dan efisien demi membuka jalur internasional. Pembangkit listrik Sumatera Selatan juga telah sukses mengatasi gangguan jaringan listrik, dan dengan tingkat profesional yang tinggi serta tanggapan yang cepat juga telah melindungi peralatan dan keamanan jaringan listrik. Proyek Jawa 7 juga memiliki indikator ekonomi dan teknis utama yang lebih baik daripada nilai desainnya dengan menggunakan teknologi desalinasi air luat, telah menghemat sekitar 850.000 ton air tawar setiap tahunnya. Wakil Presiden PLN Indonesia juga menyatakan bahwa teknologi tenaga listrik Tiongkok memiliki peran penting seperti menjadi contoh dalam pengembangan industri tenaga listrik di Indonesia.
Ekosistem simbiosis. Gagasan dari China Energy dengan konsep simbiosis harmoni antara manusia dan alam. Pembangkit listrik di Sumatera Selatan telah mengubah kolam sedimentasi air limbah batu bara yang sudah tidak terpakai menjadi sebuah kolam yang terisi dengan bunga teratai dan ikan, serta memasang perangkat untuk meredam suara untuk "Quite Mode". Terminal pengiriman batu bara di Jawa disusun seperti sebuah pelangi, dengan jalur pengangkutan batu bara yang tertutup dan tetap bersih, perahu nelayan yang sedang melintas di bawah jembatan, diiringi air laut yang mengalir ke dalam kolam ekologi. Proyek Jawa 7 merencanakan beberapa kawasan proyek dan bendungan. Setelah proyek selesai, luas area mangrove di daerah pembangunan akan bertambah menjadi 30%.
China Energy dan mitra kerja Indonesia akan melakukan pembahasan yang mendalam mengenai pengembangan energi yang terbaru, penerapan energi konvensional yang komprehensif, dan transisi ke arah energy hijau. Para pihak telah menandatangani nota kesepahaman untuk proyek fotovoltaik atap 50MW dan proyek fotovoltaik roof yang berkapasitas 5W di Serang. Bersama perusahaan Jawa, secara aktif akan memajukan penawaran proyek fotovoltaik apung 100MW di Karangades, Indonesia.
Kesejahteraan bersama. China Energy juga memperhatikan peningkatan keterampilan teknis dan kemampuan manajemen karyawan Indonesia dengan membentuk platform pengembangan bakat inovatif, secara teratur mengadakan kegiatan budaya, pendidikan, dan pertukaran belajar demi mendorong integrasi budaya antara Tiongkok dan Indonesia. Demi membina bakat lokal di sektor kelistrikan Indonesia, mereka juga telah menginvestasikan 1.45 juta yuan RMB untuk membangun laboratorium simulasi pertama di Indonesia di sebuah perguruan tinggi.
China Energy juga menjalin hubungan kerja sama jangka panjang dengan lembaga kesejahteraan lokal untuk memperbaiki infrastruktur. Pada puncak pandemi COVID-19, mereka juga telah menyumbangkan peralatan perlindungan senilai 267 ribu dolar AS kepada Indonesia dan mendirikan dana bantuan pendidikan "Annie's Wish", demi memberikan bantuan pendidikan kepada anak-anak dari keluarga pekerja Indonesia yang kurang mampu, yang kemudian telah mendapatkan respons dari 5.500 pekerja Tiongkok dengan sumbangan lebih dari 360 ribu yuan RMB. Kisah cinta antara pekerja Tiongkok, Fang Bing, dan gadis Indonesia, Hanna, telah diangkat menjadi film yang berjudul "Boundless Love" menjadi saksi hubungan batin antara kedua negara.
Kesuksesan dari praktik China Energy di Indonesia telah mencerminkan tekad dari Tiongkok untukk membangun dunia yang damai, aman, kesejahteraan bersama, terbuka dan inklusif, serta lingkungan yang bersih dan indah.
Hubungi: Cao Yuanyuan
Telepon: 008610-58685336
E-mail: 16010168@chnenergy.com.cn
Foto - https://mma.prnasia.com/media2/2248014/China_Energy.jpg?p=medium600
Logo - https://mma.prnasia.com/media2/2246072/4342321/China_Energy_Logo.jpg?p=medium600
Pewarta: PR Wire
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2023