... meski kita kritik, dia tetap tersenyum... "Jakarta (ANTARA News) - Mantan Wakil Ketua MPR periode 2004-2009, AM Fatwa, mengatakan Ketua MPR, almarhum Taufiq Kiemas, acap kali tampil mencairkan permasalaha baik di pemerintahan maupun keluarga.
"Sosok almarhum menjadi seorang yang menyelesaikan masalah. Beliau itu orang yang cair dalam pergaulan politik. Meski kita berbeda dengan beliau dalam beberapa permasalahan, tapi hubungan saya senantiasa akrab, meski kita kritik, dia tetap tersenyum," kata Fatwa, kepada wartawan di rumah duka di Jalan Teuku Umar Nomor 27A, Menteng, Jakarta, Sabtu.
Fatwa menjelaskan sifat cair almarhum juga dilakukan di keluarga. Terkadang, untuk mencairkan suatu masalah dengan sang istri, Megawati Sukarnoputri, almarhum selalu berusaha mencari solusi terbaik.
"Contoh juga dalam hubungan beliau dengan ibu Mega sebagai suami istri, pak Taufiq yang selalu berusaha mencairkan masalah," katanya.
Kemudian, Fatwa menambahkan, dirinya teringat saat almarhum dilantik menjadi Ketua MPR. Menurut dia, almarhum siap diganti suatu waktu sebelum masa jabatannya berakhir.
"Teringat oleh saya, beliau ketika dilantik menjadi Ketua MPR, dia bilang kurang lebih 3 tahun di sini. Jadi siap-siap ada yang mengganti, dan ternyata benar tiga tahun lebihlah," ujarnya.
"Contoh juga dalam hubungan beliau dengan ibu Mega sebagai suami istri, pak Taufiq yang selalu berusaha mencairkan masalah," katanya.
Kemudian, Fatwa menambahkan, dirinya teringat saat almarhum dilantik menjadi Ketua MPR. Menurut dia, almarhum siap diganti suatu waktu sebelum masa jabatannya berakhir.
"Teringat oleh saya, beliau ketika dilantik menjadi Ketua MPR, dia bilang kurang lebih 3 tahun di sini. Jadi siap-siap ada yang mengganti, dan ternyata benar tiga tahun lebihlah," ujarnya.
Pewarta: Azis Kurmala
Editor: Ade P Marboen
Copyright © ANTARA 2013