Semarang (ANTARA News) - Tunggal putri pelatnas asal Djarum Kudus Maria Febe Kusumastuti bakal berebut satu tempat di babak utama kejuaraan bulu tangkis Djarum Indonesia Open dengan rekannya Belaetrix Manuputi di Istora Senayan Jakarta, 10-16 Juni 2013.
Asisten Manajer PB Djarum Kudus Hastomo Arbi ketika dihubungi dari Semarang, Jumat, mengatakan, peluang kedua pemain untuk melangkah ke babak utama cukup ramai karena mereka sudah tahu kelemahan dan kekuatan masing-masing.
"Mereka sering berlatih bersama di pelatnas sehingga tahu kelemahan dan kekuatannya. Tergantung kondisi mereka saat tampil di lapangan nanti," kata mantan pebulu tangkis nasional tersebut.
Ia mengakui, memang Peringkat dunia Maria Febe (52) sekarang ini kalah dengan Belaetrix yang berperingkat 35 dunia, bahkan secara nasional peringkat Febe juga masih di bawah Belaetrix.
Maria Febe Kusumastuti menempati peringkat enam nasional, sedangkan Belaetrix yang tergabung di Klub Jayaraya Jakarta tersebut menempati peringkat keempat di bawah Lindaweni Fanetri, Aprilia Yuswandari, dan Adriyanti Firdasari.
Tetapi sebelum mereka bertemu untuk memperebutkan satu tempat di babak utama, Belaetrix dan Maria Febe harus bisa menyingkirkan lawan mereka pada babak pertama.
Belaetrix Manuputi yang menempati unggulan pertama akan menghadapi Stevani Stoeva (Bulgaria) sedangkan Febe akan bertemu Beatriz Corrales (Spanyol).
Jika salah satu lolos ke babak utama akan bertemu tunggal putri Jepang Yui Hashimoto.
Pewarta: Hernawan Wahyudono
Editor: Aditia Maruli Radja
Copyright © ANTARA 2013